Friday, 25 March 2022

Inilah Perbedaan Antara PDL dan PDH


 Meskipun saat ini sudah cukup banyak perusahaan yang membebaskan karyawannya dalam menggunakan pakaian saat bekerja, akan tetapi tak sedikit juga yang menerapkan peraturan untuk menggunakan seragam ketika bekerja. Hal ini tentunya bukan tanpa alasan. Selain untuk menunjukkan identitas pada beberapa instansi seragam khusus ini juga cukup memudahkan dalam melakukan pekerjaan.

Diantara beberapa jenis seragam kerja tentunya nama yang cukup populer adalah PDH (pakaian dinas harian) dan PDL (pakaian dinas lapangan). Kedua jenis seragam kerja tersebut banyak dipakai di berbagai perusahaan maupun instansi baik negeri maupun swasta.


Meski sama sama pakaian dinas akan tetapi kedua jenis seragam tersebut memiliki beberapa perbedaan. Beberapa perbedaan tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:


Penggunaan

Sesuai dengan namanya yakni pakaian dinas lapangan maka PDL umumnya digunakan untuk pekerjaan pekerjaan lapangan atau outdoor (luar ruangan).Dan penggunaan pakaian lapangan ini biasanya jihga disertai dengan sepatu khusus (sepatu PDL).  Sedangkan PDH umumnya adalah pakaian kerja yang digunakan pada jenis jenis pekerjaan yang dilakukan di dalam ruangan.


Bahan yang Digunakan

Mengikuti karakteristik jenis pekerjaan yang dilakukan dan tempatnya maka antara PDL dan PDH umumnya juga berbeda bahannya. Bahan PDL biasanya dipilih dari kain kain dengan serat yang kuat sehingga tidak mudah rusak saat dipakai untuk melakukan beberapa pekerjaan berat. Kain untuk PDL ini umumnya juga tebal dan cukup kaku sehingga saat tergores tidak mudah rusak. Beberapa contoh kain yang biasa digunakan sebagai bahan PDL antara lain adalah kanvas, american drill dan japan drill.

Sedangkan untuk PDH karena dipakai harian di dalam ruangan maka bahan yang dipakai biasanya dicari dari bahan bahan kain yang nyaman untuk dipakai seharian serta tidak terlalu tebal. Jenis kain yang umum untuk pembuatan PDH ini antara lain adalah bahan bahan katun serta campuran polyester.


Baik seragam PDL maupun PDH umumnya dibuat dalam jumlah besar oleh perusahaan. Dan salah satu tempat produksi PDL jogja yang bisa kita gunakan jasanya adalah di Indokonveksi.


Tak hanya memproduksi PDL dan PDH saja mereka juga melayani pembuatan berbagai jenis pakaian lainnya baik itu pakaian kerja, pakaian untuk santai seperti kaos dan polo shirt maupun jenis jenis pakaian lainnya. Dan karena indokonveksi ini memiliki pabriknya sendiri maka proses produksi PDL Jogja yang mereka lakukan bisa tepat waktu.

Inilah Perbedaan Antara PDL dan PDH Rating: 4.5 Diposkan Oleh: blogz

0 comments:

Post a Comment